Interview Pekerjaan bagian Web Developer
hari ini ada panggilan tes kerja bagian web programmer. yang awalnya bekerja sebagai teknisi sekarang mencoba bekerja sebagai programmer, tapi tentu saja endingnya tidak semanis yang saya bayangkan haha.
sesampainya didepan kantor saya langsung dihampiri seseorang dan menyuruh saya untuk masuk kedalam kantor.
setelah itu datanglah pemiliki ownernya menceritakan sedikit tentang perusahaannya, sampai selesai. setelah itu dilanjut dengan beberapa pertanyaan seperti bisa apa aja di web programming, udah pernah buat apa aja ?
setelah melewati beberapa pertanyaan saya langsung dicoba untuk tes melakukan koding langsung, disini saya diberi soal untuk membuat sebuah input dan menampilkan data yang dimana ada sebuah proses relasi antar tabel didalamnya.
awal melihat seperti inputan biasa, saya diberi waktu seterah maka saya menentukan 35 menit akan selesai dan ini boleh mengakses internet untuk mencari referensinya.
ternyata waktu 35 menit tidak cukup, menurut saya disini saya sudah merasa gagal. ternyata saya menganggap remeh dengan soal yang saya lihat seperti mudah ternyata terlihat sulit, karena setelah saya baca lagi soalnya ada inputan yang datanya terpisah masuk ketable.
setelah tes tersebut sayapun masih bisa mendapat kesempatan bekerja tapi saya menolaknya entah apa yang ada didalam pikiran saya saat itu kacau sekali seakan ada yang berbisik terima atau tidak dan itu terus menerus sampai akhirnya saya memutuskan untuk tidak menerimanya, karena takut menjadi beban kedepannya...
Ditulis 12 Desember 2019